Kelola bisnis Anda
© 2025 Rentokil Initial plc (ID) PT Rentokil Indonesia - Nomor Induk Berusaha (NIB): 8120201762471. Tunduk pada hukum yang berlaku
Membasmi tikus di rumah dapat menjadi suatu hal yang rumit dan sangat menantang, terutama jika Anda tidak terlatih secara profesional dan tidak memahami secara teknis bagaimana cara mengusir hama tikus secara efektif.
Mengapa demikian? Karena selain dikenal sebagai hewan yang gesit, tikus dianggap sebagai hewan pengerat yang cerdas dan itu adalah alasan mengapa mereka dapat dengan mudah menghindari umpan dan jebakan yang telah Anda pasang!
Sebagian dari Anda mungkin mencoba membasmi tikus di rumah secara mandiri (Do-It-Yourself) di lingkungan kerja atau rumah, dengan menggunakan perangkap tikus yang diaplikasikan sendiri. Dengan perkembangan informasi yang dapat dengan mudah diakses di Internet, banyak orang yang bergantung kepada cara-cara sederhana serta rekomendasi dari orang lain di Internet untuk memecahkan masalah secara mandiri.
Namun kurangnya pemahaman akan sifat tikus dan implikasi yang akan terjadi terhadap lingkunganm, maka beberapa tindakan penting yang sebetulnya diperlukan untuk mengandalikan tikus tidak dapat dikerjakan.
Oleh karena itu, banyak orang cenderung menyadari bahwa mereka telah menempatkan umpan-umpan yang cukup besar susai dengan instruksi yang telah mereka pelajari di internet, namun sebetulnya sama sekali tidak efektif. Yang paling buruk, banyak orang yang menempatkan perangkap tikus dengan umpan beracun di lokasi yang salah, yang dapat membahayakan keluarga atau hewan peliharaan Anda apabila secara tidak sengaja terkonsumsi.
Sangat penting untuk Anda memahami tanda-tanda keberadaan tikus, dimana tempat tikus biasa bersembunyi dan bagaimana bisa mengendalikan tikus sangat rumit dan juga menantang?
Berikut adalah beberapa penjelasan mudah tentang kecerdasan tikus yang menggambarkan bahwa tanpa tindakan atau pengendalian yang tepat, masalah tikus dirumah dapat menjadi kerumitan yang mengkhawatirkan.
Cara-cara sederhana yang dapat Anda lakukan sendiri memang tidak memerlukan biaya besar, namun Anda mungkin menyadari bahwa ini bukanlah solusi jangka panjang yang efektif dan aman. Apabila dalam beberapa usaha dan percobaan mengalami kesalahan, ini juga berarti Anda bisa meningkatkan biaya yang sebetulnya tidak perlu Anda keluarkan!
Para ahli profesional dapat membantu Anda mengidentifikasi tanda-tanda keberadaan tikus dengan mempertimbangkan tingkat infestasi dan kondisi lingkungan. Selain itu, para ahli profesional juga akan mengontrol tikus di area Anda yang disesuaikan dengan kebutuhan dengan mengatasi masalah secara responsif.
Di Rentokil Indonesia, kami menawarkan solusi pengendalian hewan pengerat terpadu yang dilengkapi dengan umpan yang sesuai. Perangkap tikus dan umpan tikus kami telah dikembangkan dan dirancang untuk memenuhi berbagai situasi, misalnya keperluan di luar dan dalam ruangan, di tempat persembunyian tikus di area yang rendah dan tinggi seperti langit-langit atau atap rumah, yang menjadi akses kesukaan tikus.
Penempatan strategis (berdasarkan daerah berisiko tinggi) pada berbagai interval ruang juga dipertimbangkan saat merancang rekomendasi. Sebagai ahli dalam pengendalian hama, kami akan menempatkan umpan yang relevan berdasarkan sifat bisnis dan premis Anda, dan juga dilengkapi dengan catatan tren hama di lingkungan Anda.
Hubungi Rentokil Indonesia di 150808 atau [email protected] untuk jasa pembasmi tikus di area Anda. Teknisi kami terlatih secara profesional dan bersertifikat untuk memastikan tindakan pengendalian tikus diberikan dengan standar keselamatan yang optimal.