Kelola bisnis Anda
© 2024 Rentokil Initial plc (ID) PT Rentokil Indonesia - Nomor Induk Berusaha (NIB): 8120201762471. Tunduk pada hukum yang berlaku
Jika Anda bertanya, mengapa banyak kecoa dirumah? Atau bahkan telah menemukan banyak kecoa di rumah atau di kantor, pastikan Anda mengetahui beberapa fakta mengenai kecoa seperti kebiasaan dan siklus hidup kecoa sebelum Anda menentukan langkah selanjutnya.
Jangan anggap sepele ketika Anda menemukan 1 atau 2 ekor kecoa di dalam rumah. Kecoa adalah hama yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan dan kebersihan.
Berikut ini adalah 4 hal yang perlu dikhawatirkan ketika menemukan banyak kecoa di rumah Anda, antara lain adalah:
Pilih salah satu dari 4 hal di atas yang menjadi kekhawatiran setiap pemilik rumah ketika menemukan banyak kecoa di dalam atau sekitar rumah.
Seberapa penting bagi Anda untuk mampu mengidentifikasi jenis kecoa yang menyerang rumah Anda? Jawabannya adalah penting! Karena dengan kita memahami jenis atau spesies kecoa yang ada, kita akan memahami kebiasaan, ciri-ciri kecoa dan siklus hidup kecoa yang menyerang rumah Anda. Hal ini juga yang akan mendukung setiap proses pengendalian hama kecoa menjadi lebih mudah!
Kecoa Jerman seringkali ditemukan di rumah, apartemen dan bangunan kantor. Mereka suka bersembunyi di tempat gelap seperti di lemari dan di belakang lemari es. Jika Anda memiliki masalah kecoa Jerman, pastikan bahwa semua lemari di tempat Anda selalu bersih dan kering.
Semua makanan harus disimpan dalam wadah tertutup rapat. Bagian belakang lemari es Anda harus sering diperiksa untuk melihat apakah ada di antara mereka yang bersembunyi atau bahkan berkembang biak di sana.
Jenis kecoa yang satu ini memiliki tubuh yang jauh lebih besar dibandingkan dengan kecoa Jerman. Rata-rata ukuran tubuh kecoa Amerika dapat tumbuh hingga 40mm!
Mereka sering ditemukan di lingkungan luar dan saluran pembuangan, jadi sangat tidak mungkin salah satu dari mereka akan masuk ke rumah. Namun, semua kecoa mampu menyelinap masuk melalui celah-celah kecil karena mereka memiliki tubuh yang fleksibel!
Cari tahu lebih lanjut mengenai kecoa bergaris coklat – salah satu jenis kecoa yang juga sering di temukan di Indonesia disini
Banyak orang yang berpikir, apabila ada hal seperti sarang atau rumah kecoa yang bersembunyi di suatu tempat. Hal ini karena kebisaan hama kecoa yang selalu bersembunyi dan berkembang biak dimanapun mereka berada – di tempat yang gelap dan terpencil.
Kelembaban menjadi faktor ideal yang mendukung hama kecoa untuk tinggal dan berkembang biak di suatu tempat. Mereka dapat memproduksi telur kecoa (oothecae) sebanyak 44 telur dalam sekali produksi.
Sebelum kita melihat apa yang sesungguhnya memancing kecoa datang ke rumah, Anda harus tahu bahwa hama ini kemungkinan besar membuat jalan mereka di dalam rumah dari alam bebas melalui celah dan retakan yang ada.
Di dapur, sangat mungkin bagi mereka untuk datang dan masuk dari pipa dan saluran pembuangan. Semua celah ini harus diidentifikasi dan disegel. Jendela dianjurkan untuk tetap tertutup rapat terutama pada malam hari, karena malam hari adalah waktu yang paling aktif untuk hama kecoa mencari makan.
Sesungguhnya yang memancing kecoa untuk datang sebagian besar adalah karena permasalah kebersihan yang buruk di suatu tempat. Apa yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kecoa menyerang rumah Anda? Ikuti beberapa tips sederhana berikut ini:
Tahukah Anda? Kecoa bahkan dapat ditemukan di barel bir! Kandungan malt (gandum) dan gula dalam bir sangat menarik hama ini. Kedengarannya seperti segerombolan kecoa akan mengadakan pesta besar!
Biasanya menggunakan semprotan pembasmi kecoa (insektisida) adalah usaha Anda sendiri untuk membasmi kecoa di rumah. Namun, ini bukanlah gagasan yang tepat! Mengapa demikian?
Untuk mendapatkan pengendalian hama kecoa terbaik adalah dengan menggabungkan keahlian dan metode yang aman untuk di aplikasikan. Jasa pest control kecoa profesional mampu mengidentifikasi titik-titik potensi dimana kecoa bersembunyi dan berkembang biak. Tingkat pengendalian hama kecoa juga tidak terlepas dari tingkat masalah yang ada.
Dengan mengombinasikan kebiasaan bersih yang rutin di kerjakan di rumah, pengendalian hama keoa melalui penyemprotan residu, gel kecoa dan penggunaan umpan kecoa akan efektif bekerja untuk mencegah kecoa kembali datang. Kecoa selalu berusaha menemukan sumber makan dan menyembunyikan tempat bersembunyinya agar dapat bertahan dan berkembang biak.
Cari tahu lebih lanjut apa yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kecoa datang ke rumah Anda disini
Melindungi rumah dan bisnis di Indonesia selama lebih dari 50 tahun