Flexi Armour

Pelajari lebih lanjut mengenai Flexi Armour: Pertahanan terbaik terhadap gangguan hewan pengerat yang dirancang khusus untuk area bisnis Anda

Tikus selalu menjadi tantangan bagi bisnis untuk dikendalikan karena risiko yang signifikan yang mereka bawa. Mereka tidak hanya membawa berbagai macam penyakit, namun juga dapat mencemari stok, merusak infrastruktur bangunan dan pada akhirnya berdampak negatif pada reputasi bisnis Anda.

Ada banyak titik yang berpotensi menjadi akses masuk bagi tikus ke dalam sebuah gedung atau bangunan, antara lain:

  • Celah di bagian bawah pintu
  • Melalui ventilasi dinding yang tidak tertutup rapat
  • Melalui celah di dasar dok bongkar muat
  • Celah, lubang dan retakan yang berada pada dinding luar bangunan
  • Celah di bagian bawah pintu rol
  • Jalur kabel dari area outdoor atau luar bangunan

Oleh karena itu, sangat penting untuk memiliki langkah-langkah pemeriksaan yang tepat dan efektif guna mencegah tikus masuk dan mengurangi risiko perkembangbiakan mereka di lingkungan bisnis Anda.

Memperkenalkan Flexi Armour, salah satu inovasi pest proofing dari Rentokil yang efektif dalam melindungi bangunan secara internal dan eksternal dari infestasi tikus. Flexi Armour menciptakan penghalang yang tidak dapat ditembus, mencegah tikus dan hewan pengerat lainnya memasuki fasilitas Anda.

Layanan Flexi Armour Rentokil

Kami memberikan solusi berkelanjutan untuk masalah tikus guna melindungi bangunan secara internal dan eksternal. Dengan menggunakan Teknologi Knitmesh (jaring baja rajutan), Flexi Armour menyediakan penghalang yang tidak mudah ditembus oleh tikus dan hewan pengerat lainnya untuk memasuki fasilitas bisnis Anda.

Dengan menutup setiap akses masuk tikus pada bangunan, Anda mengurangi potensi risiko serangan hama tikus dan hewan pengerat lainnya di dalam bangunan Anda. Flexi Armour juga merupakan inovasi pengendalian hama dari Rentokil yang mengurangi kebutuhan penggunaan rodentisida untuk mengendalikan hewan pengerat.

Kami menyediakan berbagai solusi layanan Flexi Armour yang efektif terhadap serangan hewan pengerat untuk membantu melindungi setiap aspek bisnis Anda, termasuk:

Flexi Armour Weep

Digunakan untuk menutup celah pada dinding atau permukaan saluran udara atau air yang sering menjadi titik masuk tikus.

  • Membantu mencegah infestasi – Menghalangi hama masuk dan bersarang di celah tembok atau ke dalam bangunan.
  • Solusi efektif – Mengisi celah dengan segala ukuran, menutup jalur masuk dengan efektif.
  • Tahan lama – Baja tahan karat yang kuat, namun fleksibel, tahan gigitan hewan pengerat.
  • Aman – Tidak menutup aliran udara atau air - solusi tanpa pestisida.
  • Mudah – Instalasi mudah dan cepat

 

Flexi Armour Expansion

Menutup celah pada sambungan ekspansi di lantai dan dinding, mencegah hewan pengerat menggigiti & mengakses rongga.

  • Kuat & fleksibel – Sambungan ditutup dengan resin epoxy yang kuat, namun kelenturan sambungan tetap terjaga untuk mengantisipasi pergerakan bangunan. Menghalangi hama masuk dan bersarang di celah tembok atau ke dalam bangunan.
  • Solusi tanpa racun – Mengurangi penggunaan racun rodentisida.
  • Cepat kering – Lantai dapat segera digunakan untuk aktivitas ringan 2 jam setelah tindakan.
  • Tahan lama – Menggunakan jaring baja rajutan yang kuat dan fleksibel untuk menahan pengerat pada sambungan ekspansi.

 

Flexi Armour Shield

Stainless steel knitmesh yang dibuat dalam bentuk pita perekat yang kuat sehingga cocok untuk digunakan di luar ruangan.

  • Bisa digunakan di dalam dan luar ruangan.
  • Instalasi mudah dan cepat.
  • Tahan di segala kondisi cuaca – Efektif menanggulangi hama untuk jangka panjang.

 

Teknologi Knitmesh

Knitted mesh adalah lembaran jaring kawat baja yang dibuat dengan mempertimbangkan faktor inovasi, kreatifitas dan kualitas.

Manfaat proofing menggunakan Teknologi Knitmesh

  1. Produk yang kuat, ringan dan fleksibel – Bahan berkualitas dan tidak mudah dirusak oleh tikus atau hewan pengerat lainnya
  2. Dirancang berdasarkan kebutuhan teknisi Rentokil – Sesuai untuk kasus proofing yang kompleks.
  3. Instalasi mudah – Satu produk dapat digunakan untuk beberapa cara pemasangan, dirancang untuk pemasangan non-invasif.
  4. Ramah lingkungan – Terbuat dari baja tahan karat tidak beracun dengan masa pakai yang hampir tak terbatas.
  5. Kualitas terbaik untuk pengendalian hama  Teknologi dan metode yang sama yang digunakan dalam pengembangan otomotif dan pesawat.

Hubungi kami

* Kolom yang harus diisi

PestConnect

PestConnect adalah sistem yang memungkinkan penggunanya terhubung secara online, menyediakan pemantauan 24/7, respon cepat dan perlindungan terhadap hewan pengerat.

Hubungi kami

Pengendalian hama komersial

Temukan berbagai solusi komprehensif yang Rentokil tawarkan untuk memenuhi kebutuhan pengendalian hama di bisnis Anda.