150808

4 cara agar kecoa tidak masuk rumah

Menemukan kecoa hidup berkeliaran di dalam rumah sudah cukup membuat banyak orang merasa takut dan khawatir, ini disebabkan karena kecoa identik dengan kotoran dan hal-hal lainnya yang menjijikan.

Lebih dari sekedar tidak enak untuk dipandang, membiarkan kecoa berkeliaran di dalam rumah tanpa dikendalikan dengan segera, berarti juga meningkatkan risiko bagi Anda dan keluarga terkena penyakit berbahaya yang dibawa oleh kecoa itu sendiri.

Apakah Anda memiliki masalah banyak kecoa di rumah? Hubungi Rentokil hari ini untuk solusi rumah bebas kecoa.

Alasan kenapa kecoa masuk rumah?

Apapun masalah hama yang sedang Anda hadapi di rumah, kecoa juga memiliki alasan yang sama dengan beberapa hama rumah tangga lainnya seperti semut dan lalat ketika masuk kedalam rumah Anda:

  • Mencari sumber makanan
  • Mencari sumber minuman dan kelembaban
  • Membangun sarang

Sayangnya, rumah Anda menyediakan hal-hal yang dibutuhkan kecoa untuk berkembang dengan mudah, mulai dari remah-remah makanan yang berada di lantai, atau bahkan tumpukan barang bekas yang ideal untuk menjadi tempat berkembang biak kecoa.

Bagaimana cara agar kecoa tidak masuk rumah?

Tidak ada seorangpun yang ingin hidup dan berbagi banyak hal dengan kecoa di bawah satu atap. Tetapi sekali lagi, pertanyaannya adalah bagaimana cara mencegah kecoa masuk ke rumah Anda?

Melihat kecoa berkeliaran di lantai dapur atau lebih buruknya lagi, banyak kecoa keluar di siang hari, tentu dapat membuat Anda panik. Karena jika Anda dapat menemukan melihat banyak kecoa di rumah pada siang hari, ini pertanda awal apabila Anda memiliki masalah hama kecoa yang berat di rumah saat ini.

Ada 4 cara pencegahan yang bisa dilakukan agar kecoa tidak masuk rumah Anda:

  1. Menghilangkan sumber makanan kecoa
  2. Menutup semua titik masuk kecoa
  3. Menjaga agar rumah tetap kering
  4. Membuang semua barang-barang bekas yang menumpuk di dalam rumah

1. Menghilangkan sumber makanan kecoa

Menghilangkan sumber makanan kecoa

Kecoa adalah pengumpan oportunistik, artinya mereka akan mengambil dan memakan apa pun yang tersedia untuk mereka. Meskipun setiap jenis kecoa memiliki preferensi makanan yang berbeda, namun secara umum setiap jenis kecoa memiliki kesukaan terhadap beberapa jenis makanan, ini termasuk makanan yang mengandung gula, berbahan dasar tepung dan makanan yang mengandung nilai gizi tinggi.

Mereka menikmati makanan lezat yang dimakan manusia serta berbagi rasa yang sama dengan manusia. Jadi, tidak heran jika apabila akan ada lebih banyak kecoa di rumah khususnya di tempat-tempat dimana manusia biasa meletakan dan mengolah makanan, seperti di dapur atau ruang makan keluarga.

Ketika beberapa makanan kesukaan kecoa tidak tersedia di rumah Anda, bukan tidak mungkin kecoa masih dapat menemukan cara lain untuk menemukan sumber makanan dari banyak hal yang mungkin tidak pernah terpikirkan dapat dikonsumsi oleh mereka, misalnya lem, pasta gigi, kertas dan bahkan sampah limbah makanan.

Apa yang bisa dilakukan untuk menghilangkan sumber makanan kecoa di rumah Anda?

  • Menyingkirkan sisa-sisa makanan yang ada – Segera bersihkan semua sisa atau remah makanan, minyak bekas masak dan tumpahan minuman manis di lantai serta meja dapur dan meja makan. Kecoa hanya membutuhkan sedikit makanan untuk bisa merasakan kenyang, jadi remah-remah atau cairan tentu saja menjadi daya tarik utama bagi kecoa untuk segera datang.
  • Menyimpan makanan – Kecoa dapat mencium bau makanan yang kuat, sehingga dengan menyimpan makanan ke dalam wadah yang tertutup rapat, Anda dapat mengurangi daya tarik bagi mereka untuk datang menuju makanan Anda.
  • Jangan meninggalkan makanan terbuka di dapur Anda –  Meninggalkan makanan  yang dibiarkan terbuka adalah ide yang sangat buruk! Hal ini karena makanan yang terpapar atau dibiarkan terbuka tentu saja menjadi godaan bagi kecoa untuk segera datang. Di sisi lain, kecoa dapat menyebarkan penyakit dengan mencemari makanan manusia yang dibiarkan terbuka melalui bakteri di tubuh mereka.

4. Membuang semua barang-barang bekas yang menumpuk di dalam rumah

Menghilangkan sumber makanan kecoa

Sama halnya seperti hama nokturnal lainnya yang memilih untuk bersembunyi di siang hari dan lebih aktif di malam hari, kecoa juga merupakan hama nokturnal yang sama lihainya seperti tikus dalam memilih tempat persembunyiannya.

Jika Anda memiliki banyak barang bekas yang menumpuk di dalam rumah, jangan heran apabila akan lebih banyak kecoa yang bersembunyi di dalam atau di antara tumpukan-tumpukan barang bekas tersebut. Selain hanya membuat rumah lebih banyak debu, tumpukan barang bekas sejatinya hanya akan menjadi tempat persembunyian yang sangat disukai oleh kecoa karena jarang tersentuh oleh manusia.

Dengan memastikan bahwa tidak ada tumpukan barang bekas yang sudah tidak diperlukan lagi, tentu dapat membantu Anda untuk menghapus semua tempat yang berpotensi menjadi area persembunyian dan perkembang biakan kecoa di dalam rumah.

Beberapa barang bekas yang umum dan seringkali menumpuk di dalam rumah yang perlu Anda singkirkan sesegera mungkin, termasuk:

  • Tumpukan koran dan majalah tua
  • Tumpukan kertas
  • Alat-alat elektronik bekas
  • Kotak kardus yang tidak digunakan
  • Tumpukan tempat penyimpanan
  • Tumpukan pakaian bekas

Sarang kecoa di rumah umumnya berada di area yang lembab dan gelap. Oleh karenanya, area-area atau ruangan di bawah ini adalah tempat yang harus Anda berikan perhatian khusus dan bersihkan dari segala macam tumpukan barang-barang bekas:

  • Garasi
  • Gudang
  • Loteng

Cara mengusir kecoa dengan bantuan Rentokil

Jika Anda melihat tanda-tanda ada kecoa di rumah, seperti munculnya kecoa hidup yang berkeliaran di dalam rumah dan ditemukannya kotoran kecoa - langkah-langkah pencegahan diatas dipercaya mampu membantu Anda mengendalikan masalah kecoa yang ada. Namun demikian, Anda juga akan memerlukan bantuan jasa pembasmi kecoa profesional sebagai cara mengusir kecoa yang paling efektif untuk jangka panjang.

Kecoa dapat menyebarkan berbagai penyakit berbahaya bagi manusia. Karenanya, respons cepat sangat penting dan diperlukan untuk memastikan bahwa setiap anggota keluarga Anda tidak dalam risiko kesehatan yang ditimbulkan oleh kecoa.

Jika Anda merasa rumah banyak kecoa, hubungi Rentokil hari ini untuk mengetahui langsung cara mengusir kecoa yang paling efektif di rumah Anda.

Membasmi kecoa

Dapatkan perawatan profesional yang ditargetkan untuk membasmi kecoa di tempat Anda

Hubungi kami

Tanda-tanda infestasi kecoa

Periksa tanda-tanda umum seperti terdapat kotoran atau cangkang telur untuk mengetahui apakah Anda mempunyai masalah kecoa.